Cara Memutar Video Youtube di Latar Belakang HP Android atau Smartphone
cara memutar youtube di latar belakang HP android |
Seperti biasa untuk mengerjakan aktivitas kita sehari-hari, ada kalanya kita membutuhkan suatu hiburan ataupun musik yang bisa membuat kita semangat bekerja sehingga pekerjaan yang kita kerjakan maka tidak akan terasa berat capek dan akhirnya selesai juga.
Dalam kita memutar musik yang bertujuan untuk mengiringi suatu pekerjaan kita, biasanya kita memutar fungsi yang sudah ada pada HP Android atau Smartphone kita, dan ini biasanya lagu-lagu yang kita putar hanya itu-itu saja dan kadangkala hanya membuat kita bosan.
Dan berbeda jauh sekali apabila kita memutar video secara online seperti video lagu di YouTube. Cara seperti ini pasti lebih asik dan cocok untuk mengiringi suatu pekerjaan kita, pasalnya kita dapat memilih banyak musik sesuai dengan keinginan atau kesukaan kita dan semua itu tentunya kita harus mempunyai kuota data internet yang lumayan besar.
Nah disini kita mau mulai bingung, bagaimana cara memutar musik youtube di latar belakang, dibalik kayar atau di background di HP Android ataupun Smartphone kita.
Kenapa harus memutar video Youtube ataupun musik YouTube dibalik layar HP kita, alasan lain yang paling dasar adalah ketika ada pemberitahuan atau notifikasi pesan WhatsApp, pesan notifikasi Facebook, Instagram dan sejenis pesan notifikasi sosial media lainnya, kita dapat membuka, melihat dan membaca pesan-pesan tersebut dengan mudah tanpa mengganggu video ataupun mematikan, menstop musik video youtube yang sedang diputar.
Yang jelas cara ini dilakukan sangat mudah simpel dan sederhana sekali dan tentunya tidak membutuhkan aplikasi tambahan dan nantinya kita tetap bisa mendengarkan audio atau video musik dari YouTube dengan sambil menjalankan aplikasi sosial media lainnya
Oke berikut ini trik atau langkah bagaimana cara memutar vedeo atau musik youtube di latar belakang atau di balik layar HP android atau Smartphone Anda.
1. Langkah pertama yang harus kalian lakukan adalah membuka alamat situs YouTube melalui browser bawaan HP Android ataupun Smartphone kalian, yaitu seperti Chrome.
2. Selanjutnya silakan buka aplikasi Chromenya, Selanjutnya kita ketik nama situs www.youtube.com, ingat! di sini Anda harus melalui Chrome bukan melalui aplikasi YouTube langsung.
3. Sekarang Anda tinggal mencari video musik yang menurut Anda suka dan akan ada putar di balik layar Tato di latar belakang background pada perangkat HP Android ataupun Smartphone Anda.
4. Setelah Anda memutar video tersebut, sekarang Anda tinggal menyeting Chrome Di HP Anda, dengan cara tap atau klik pada tiitk tiga di pojok kanan atas dan rubah menjadi tampilan desktop seperti pada Google Chrome di PC ataupun laptop.
5. Langkah terakhir yaitu sekarang Anda tinggal menekan tombol home di HP android atau Smartphone Anda, Inget ya tombol home dan jangan menekan tombol back atau tombol kembali.
Dan yang lebih asik dan sangat menarik, Anda bisa mematikan atau menstop bahkan juga bisa Untuk berpindah ke musik selanjutnya hanya dengan menekan tombol pada Layar HP ataupun Smartphone Anda.
Ingin melihat tombol Pause, Play dan berikutnya nya, silahkan Anda usap layar HP Android Anda dari atas ke bawah digunakan untuk menemukan tombol-tombol tersebut.
Baca Juga: Begini caranya merubah gambar tampilan video YouTube yang pecah atau buram.Oke semoga dapat membantu dan bermanfaat.